Detail Cantuman Kembali

XML

Analisis Program Kusta Di Puskesmas X Kabupaten Indramayu Tahun 2018


Penderita penyakit kusta di Kabupaten Indramayu tahun 2016 menunjukkan bahwa jumlah kasus baru kusta sebanyak 211, jumlah kasus baru pada laki-laki sebanyak 133 dan perempuan sebanyak 78 penderitadengan Case Detection Rate(CDR) 11,79 % (per 100.000 penduduk). Penyakit kusta disebabkan oleh banyak faktor yang dapat mempengaruhi tingginya penyakit kusta di Kabupaten Indramayu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisisprogram kusta di Puskesmas X Kabupaten Indramayu Tahun 2018.
Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan Studi kasus.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tenaga kesehatan program penyakit kusta hendaknya memahami atau menguasai tentang fungsi manajemen itu sendiri dengan demikian akan sangat mudah untuk dicapai tujuan dari program penyakit kusta tersebut apabila komponennya melaksanakan tupoksinya sesuai dengan teori fungsi manajemen.
Simpulan dalam penelitian ini bahwa pada dasarnya sudah sesuai dengan buku panduan pedoman pengendalian kusta, hanya saja dalam pelaksanaan manajemennya masih kurang maksimal dikarenakan komponen yang ada baik dari lintas sektor maupun lintas program kurang memahami fungsi manajemen tersebut. Saran dalam penelitian ini tingkatkan lagi pemahaman mengenai fungsi manajemen sumber daya manusia atau komponen yang ada mampu mengerjakan tugas dan fungsinya sesuai dengan fungsi manajemen tersebut.
Sri Anduni
Muhamad Fauzi - Personal Name
Retno Susanto - Personal Name
Sri Anduni - Personal Name
610.5 AND a 2018
610.5
Skripsi Kesehatan Masyarakat
Indonesia
STIKes Indramayu
2018
Indramayu
LOADING LIST...
LOADING LIST...