Detail Cantuman Kembali

XML

Gambaran mekanisme koping pada lansia yang kehilangan pasangan hidup Di Desa Jatisawit Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu


Kehilangan pasangan hidup pada lansia karena kematian menyebabkan goncangan jiwa yang berat seperti merasakan kesedihan, kesepian, merasakan kesendirian ketika menghadapi masalah yang datang sehingga dapat mengganggu kehidupan sosial, oleh sebab itu memerlukan mekanisme koping yang baik untuk mencapai kepuasan dan kebahagiaan hidup pada lansia. Tujuan penelitian ini diketahuinya mekanisme koping pada lansia yang kehilangan pasangan hidup di Desa Jatisawit Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan desktiptif. Populasi pada penelitian ini lansia yang kehilangan pasangan hidup. Teknik sampling pada penelitian ini dengan menggunakan total populasi sebanyak 33 responden. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuesioner. Analisa yang digunakan yaitu univariat dengan distribusi frekuensi.
Hasil penelitian didapatkan sebanyak 21 (63,6%) responden menunjukkan mekoping yang adaptif, dengan komponen berbicara dengan orang lain sebanyak 21 (63,3%) responden, memecahkan masalah secara efektif sebanyak 32 (97,0%) responden, teknik relaksasi sebanyak 31 (93,9%) responden, makan berlebihan atau
tidak makan sebanyak 22 (66,7%), menarik diri sebanyak 31 (93,9%) responden. Hasil penelitian mekanisme koping maladaptif yang dilihat dari komponen latihan seimbang sebanyak 26 (78,9%) responden, aktifitas yang konstruktif sebanyak 24 (72,7) responden, bekerja berlebihan sebanyak 17 (51,5%) responden.
Simpulan dari penelitian ini didapatkan hasil bahwa mekanisme koping pada lansia yang kehilangan pasangan hidup adalah adaptif. Disarankan bagi pelayanan keperawatan bentuk posbindu, perawat memberikan edukasi tentang masalah kesehatan kepada lansia baik secara fisik dan khususnya secara psikologis.
Syaidatur Rokhmah
Titin Hidayatin - Personal Name
Dedeh Husnaniyah - Personal Name
Syaidatur Rokhmah - Personal Name
610.5 ROK g
610.5
Text
Indonesia
STIKes Indramayu
2018
Indramayu
LOADING LIST...
LOADING LIST...