Detail Cantuman Kembali

XML

Hubungan Pelaksanaan Edukasi Makanan dengan Kemampuan Siswa Dalam Memilih Jajanan Sehat Di SDN Lamarantarung I, II dan SMPN Satu Atap Tahun 2017


Makanan sangat mempengaruhi status kesehatan seseorang yang merupakan modal utama bagi kesehatan individu khususnya bagi anak. Asupan yang salah atau tidak sesuai akan menimbulkan masalah kesehatan pada anak. Selama ini masih banyak jajanan sekolah yang kurang terjamin kebersihannya, keberhasilan perlindungan terhadap makanan merupakan pengetahuan yang mendasar bagi para siswa sekolah. Pengetahuan siswa tentang makanan jajanan tidak lepas dari peranan tenaga pengajar sebagai edukator dan informator. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pelaksanaan edukasi makanan dengan kemampuan siswa dalam memilih jajanan sehat di SDN Lamarantarung I, II dan SMPN Satu Atap.
Metode penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini siswa kelas V dan kelas VII, dengan sampel berjumlah 100 responden dengan tehnik pengambilan sampel total populasi. Variabel independent (pelaksanaan edukasi makanan) dan variabel dependent (kemampuan siswa dalam memilih jajanan sehat), tehnik analisa data menggunakan uji chi-square.
Hasil penelitian tentang pelaksanaan edukasi makanan di SDN Lamarantarung I, II dan SMPN Satu Atap diperoleh sebanyak 60,0% edukasi dalam kategori optimal dan sebanyak 50,0% siswa berpotensi kemampuan sedang dalam memilih jajanan sehat di SDN Lamarantarung I, II dan SMPN Satu Atap. Hasil uji korelasi statistik Chi-square antara variabel independen dan dependen diperoleh p-value 0,658 dengan nilai α (0,05).
Simpulan penelitian adalah tidak terdapat hubungan antara pelaksanaan edukasi dengan kemampuan siswa dalam memilih jajanan sehat di SDN Lamarantarung I, II dan SMPN Satu Atap Tahun 2017. Saran peneliti kepada seluruh siswa untuk lebih memperhatikan lagi saat membeli jajanan di lingkungan sekolah supaya terhindar dari berbagai penyakit yang diakibat oleh jajanan yang kurang sehat.
Sukani
Dedeh Husnaniyah - Personal Name
Neneng Ratnanengsih P - Personal Name
Sukani - Personal Name
050 SUK h
050
Skripsi Keperawatan
Indonesia
STIKes Indramayu
2017
Indramayu
LOADING LIST...
LOADING LIST...